
- PELANTIKAN DAN PENGAMBILAN SUMPAH KADUS KEMPUL DESA JETIS, SURAJI RESMI MENJABAT
- DESA MUDALREJO SALURKAN BLT DANA DESA UNTUK 22 KPM BULAN JANUARI–MARET 2025
- KONFERENSI KEPALA DESA SE-KECAMATAN LOANO DIGELAR DI DESA SEDAYU: BAHAS OPTIMALISASI PBB DAN PENGUATAN POSYANDU
- KASI PEMBERDAYAAN MASYARAKAT KECAMATAN LOANO HADIRI RAKOR PENGEMBANGAN UMKM UNTUK PERCEPATAN PEREKONOMIAN DAERAH DI DINAS KUKMP PURWOREJO
- TP PKK KECAMATAN LOANO KUKUHKAN TIM PEMBINA POSYANDU DESA SE-KECAMATAN DAN GELAR RAKON TAHUN 2025
- APEL PAGI RUTIN KECAMATAN LOANO: CAMAT TEKANKAN PERSIAPAN PENGUKUHAN TIM PEMBINA POSYANDU DESA
- HALAL BIHALAL DAN PENGAJIAN MUSLIMAT FATAYAT MWC NU KECAMATAN LOANO DIGELAR MERIAH DI DESA KALINONGKO
- PESTA SIAGA KWARAN LOANO MERIAH DI SDN 2 MUDALREJO, DIMERIAHKAN 42 BARUNG DAN DIBUKA BUNDA SIAGA LOANO
- SILATURAHMI DAN HALAL BIHALAL KELUARGA BESAR KECAMATAN LOANO
- APEL PAGI PERDANA SETELAH LIBUR HARI RAYA IDUL FITRI KECAMATAN LOANO
Penyerahan Bantuan Logistik dari PMI Kabupaten Purworejo Kepada Korban Kebakaran Rumah di Desa Banyuasin Separe

Keterangan Gambar : Penyerahan Bantuan Logistik Kepada Bp Saiful Korban Kebakaran Rumah
LOANO - Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Purworejo menyalurkan bantuan kepada korban kebakaran di Desa Banyuasin Separe, Selasa (01/11/2022). Penyaluran Bantuan berupa Paket Sembako yang di berikan langsung oleh anggota PMI Kabupaten Purworejo.
Sebelumnya telah terjadi bencana kebakaran rumah pada hari Jum'at 28 Oktober 2022 sekitar pukul 09.00 WIB milik Bp Saiful Anwar warga Rt 02/03, Dusun Gunung Asem, Desa Banyuasin Separe, Kecamatan Loano, Kabupaten Purworejo. Adapun Kronologi bermula Ketika Ibu Siti (Istri Saiful) mengeringkan kayu bakar dan anyaman bambu di atas tungk. Tanpa adanya pengawasan, beliau meninggalkan rumah untuk berbelanja ke warung. Kebakaran tersebut menyebabkan atap dan struktur rusak, adapun kerugian dari kejadain tersebut ditaksir Rp 7.500.000,-.