▴Anti Gratifikasi▴
▴Kanal Aduan▴ - DANDIM 0708/PURWOREJO TINJAU LOKASI KOPERASI DESA MERAH PUTIH (KDMP) DESA TRIREJO
- MUSYAWARAH DESA PARIPURNA DESA LOANO BAHAS LAPORAN KEGIATAN DAN REALISASI APBDES TAHUN ANGGARAN 2025
- KAPOLRES PURWOREJO TINJAU JEMBATAN GANTUNG DI DUSUN BERU TENGAH DESA KALISEMO
- SEKRETARIS KECAMATAN LOANO HADIRI PENGAJIAN UMUM HAUL DAN HARLAH KHOTMIL QUR’AN JAMAAH MASJID NURUL HUDA DESA NGARGOSARI
- PEMKAB PURWOREJO GELAR FORUM KONSULTASI PUBLIK DAN PEMBUKAAN MUSRENBANG RKPD 2027
- KECAMATAN LOANO GELAR KONFERENSI KEPALA DESA SE-KECAMATAN LOANO AWAL TAHUN 2026
- SEKRETARIS KECAMATAN LOANO HADIRI SOSIALISASI KIE RAWAN BENCANA DI DESA SEDAYU
- JELANG AKHIR MASA KEANGGOTAAN, PEMKAB PURWOREJO OPTIMALKAN PERAN BPD SELAMA MASA TRANSISI
- CAMAT LOANO HADIRI MUSYAWARAH DESA PENETAPAN LOKASI GERAI KOPERASI DESA MERAH PUTIH DI KALIGLAGAH
- PEMKAB PURWOREJO GELAR RAKOR PERSIAPAN HARI JADI KE-195, PERKUAT KOORDINASI LINTAS PERANGKAT DAERAH
DANDIM 0708/PURWOREJO TINJAU LOKASI KOPERASI DESA MERAH PUTIH (KDMP) DESA TRIREJO
Keterangan Gambar : Dandim 0708/Purworejo Tinjau Lokasi Koperasi Desa Merah Putih (KDMP) Desa Trirejo didamping Camat Loano, Danramil 11 Loano dan Perangkat Desa dan Pengurus KDMP Desa Trirejo
Loan Go News – Komandan Kodim (Dandim) 0708/Purworejo, Letkol Inf Ketut Hendra Budihardja, melaksanakan kunjungan kerja ke lokasi Koperasi Desa Merah Putih (KDMP) Desa Trirejo, Kecamatan Loano, pada Senin (26/1/2026). Kunjungan ini bertujuan untuk meninjau secara langsung keberadaan serta pengelolaan KDMP sebagai salah satu upaya penguatan ekonomi kerakyatan dan peningkatan kesejahteraan masyarakat desa.
Dalam kunjungan tersebut, Dandim Purworejo didampingi oleh Camat Loano Kusairi, AP., MM., Danramil 11/Loano Lettu Inf Hari Yudono, serta diikuti oleh perangkat desa dan pengurus Koperasi Desa Merah Putih (KDMP) Desa Trirejo. Rombongan meninjau lokasi koperasi sekaligus berdialog dengan para pengurus terkait pelaksanaan kegiatan, potensi usaha, serta tantangan yang dihadapi dalam pengembangan koperasi.
Letkol Inf Ketut Hendra Budihardja menyampaikan apresiasi atas inisiatif dan komitmen Pemerintah Desa Trirejo bersama pengurus KDMP dalam mengelola koperasi sebagai wadah penguatan ekonomi masyarakat. Menurutnya, Koperasi Desa Merah Putih memiliki peran strategis dalam mendorong kemandirian desa, memperkuat perekonomian lokal, serta meningkatkan kesejahteraan warga apabila dikelola secara profesional dan berkelanjutan.
“TNI melalui jajaran kewilayahan siap mendukung dan bersinergi dengan pemerintah daerah dan pemerintah desa dalam upaya pemberdayaan masyarakat. Keberadaan Koperasi Desa Merah Putih diharapkan mampu menjadi motor penggerak ekonomi desa dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat,” ujar Dandim.
Sementara itu, Camat Loano Kusairi, AP., MM., menyampaikan bahwa Kecamatan Loano terus mendorong desa-desa untuk mengoptimalkan potensi lokal melalui penguatan kelembagaan ekonomi desa, salah satunya melalui Koperasi Desa Merah Putih. Ia berharap KDMP Desa Trirejo dapat berkembang dengan baik, dikelola secara transparan, serta mampu meningkatkan kesejahteraan anggota dan masyarakat secara luas.
“Kunjungan Bapak Dandim ini menjadi motivasi bagi pengurus dan masyarakat Desa Trirejo untuk terus mengembangkan KDMP sebagai pilar ekonomi desa,” ungkap Camat Loano.
Danramil 11/Loano Lettu Inf Hari Yudono menambahkan bahwa pihak Koramil siap mendukung dan mendampingi setiap kegiatan positif di desa, termasuk pengembangan koperasi, sebagai bagian dari upaya memperkuat kemanunggalan TNI dengan rakyat.
Kegiatan kunjungan kerja diakhiri dengan peninjauan langsung sarana dan aktivitas Koperasi Desa Merah Putih (KDMP), sekaligus penegasan komitmen bersama untuk terus memperkuat kolaborasi lintas sektor dalam mewujudkan Desa Trirejo yang mandiri dan sejahtera.


